Google search engine
BerandaAdat Dan BudayaTebar Kebaikan, Polsek Boliyohuto Gelar Buka Puasa Bersama Diawali Pembagian Takjil

Tebar Kebaikan, Polsek Boliyohuto Gelar Buka Puasa Bersama Diawali Pembagian Takjil

Infosiberindonesia.com-Kabupaten Gorontalo 25 Maret 2025 – Sebagai bentuk pengabdian serta wujud Polri Untuk Masyarakat, Polsek Boliyohuto mengadakan Buka Puasa Bersama yang diawali dengan pembagian takjil.

Kegiatan sosial tersebut dilaksanakan di depan Mapolsek Boliyohuto Desa Parungi Kecamatan Boliyohuto Kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo pada Selasa 25 Maret 2025 pukul 16.30 WITA.

Kepada awak media, Kapolsek Boliyohuto, Ipda Krisboy Joe Valentino Purba, S.Tr.K, menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk pengabdian serta wujud Polri Untuk Masyarakat, khususnya kepada umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

“Pembagian takjil ini merupakan bentuk pengabdian kami, serta wujud implementasi Polri untuk masyarakat, khususnya saudara-saudara kita kaum muslimin yang sedang melaksanakan ibadah puasa Ramadhan” tutur Kapolsek yang akrab disapa Ipda Joe tersebut
Lebih lanjut, Kapolsek menambahkan bahwa kegiatan tersebut merupakan momentum Polri untuk berbagi kebaikan dan menebar manfaat bagi sesama.

“Kegiatan ini juga kami jadikan sebagai momentum bagi Polri untuk berbagi dan semoga dapat bermanfaat untuk saudara-saudara saat berbuka puasa” tambahnya
Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut, Ipda Joe menyempatkan untuk memberi himbauan kepada pengendara yang melintas terutama rema muda untuk terus taat berlalu lintas serta berhati-hati dalam berkendara terlebih tidak lama lagi memasuki Lebaran Idul Fitri.

“Kami menghimbau kepada masyarakat dan pengendara yang melintas untuk terus taat terhadap aturan lalu lintas. Terus gunakan helm standar bagi pengendara roda dua, dan gunakan safety belt untuk roda empat serta hindari menggunakan knalpot brong. Apalagi tidak lama lagi akan memasuki Lebaran Idul Fitri, saya menghimbau kepada masyarakat terlebih anak-anak muda untuk tidak kebut-kebutan apalagi melakukan balap liar” imbau Ipda Joe
Diakhir penyampaiannya, Ipda Joe mengucapkan terimakasih kepada personil Polsek Boliyohuto yang telah mempersiapkan penyelenggaraan kegiatan tersebut hingga terlaksana dengan baik.
“Saya juga berterima kasih kepada seluruh Personil Polsek Boliyohuto yang telah mempersiapkan sejak awal, demi terselenggaranya kegiatan ini. Selamat menjalankan Ibadah Puasa untuk semua” tutup Ipda Joe

Sementara itu, salah seorang pengendara Rolland Dunggio (37) Warga  Kecamatan Asparaga mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Polsek Boliyohuto. Menurutnya, giat tersebut merupakan wujud Polri sebagai pengayom masyarakat.
“Terima kasih dan selamat datang Bapak Kapolsek Boliyohuto yang baru, Bapak Ipda Joe Purba. Saya mewakili masyarakat Asparaga sangat mengapresiasi kegiatan ini. Awalnya saya mengira ada operasi kepolisian karena ramai di depan Polsek, ternyata ada kegiatan berbagi takjil. Hal ini merupakan wujud implementasi Polri sebagai pengayom masyarakat. Semoga hubungan antara masyarakat dan Polri akan selalu terjalin dengan baik ” ungkap Rolland
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Boliyohuto, Ibu Sonia Debora Francesye Sihombing, Personil Polsek Boliyohuto, Ibu-ibu Bhayangkari Ranting Boliyohuto, Perwakilan Anggota Koramil Boliyohuto, Perwakilan Pemerintah Desa dan Kecamatan serta warga setempat.

Giat diakhiri dengan Penyaluran Parcel Lebaran kepada Anggota Polsek dan Bhayangkari Oleh Ketua Ranting Bhayangkari, dilanjutkan dengan Buka puasa bersama dan sholat magrib berjamaah.

Pewarta Rey

Editor jujan pakaya

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments